WEB SITE RESMI GKPI BUKIT SION YANG BARU

Puji Tuhan, Gereja GKPI Bukit Sion sekarang telah memiliki Web Site resmi yaitu : http://www.gkpibukitsionbatam.com. Jadi untuk berita berita terbaru (terupdate) silahkan check di halaman tersebut, Tuhan Memberkati.

GKPI BUKIT SION, BIDA AYU - M.KUNING, BATAM

Blog ini kami tujukan khususnya untuk seluruh jemaat Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) BUKIT SION Bida Ayu - Muka Kuning, Batam dan umumnya untuk seluruh saudara-saudari kami yang beragama Kristiani yang mungkin belum sempat beribadah pada Hari Minggu yang mungkin dikarenakan oleh aktifitas yang padat, sehingga melewatkan bahan renungan pada Minggu yang berjalan. Oleh karena itu, bapak dan ibu serta pemuda pemudi kami bisa membaca Summary atau ringkasan dari renungan Mingguan kita disini. Berita jemaat juga bisa dilihat di blog ini, seperti jadwal Evanggelisasi kita serta Renungan Harian yang dikutip dari berbagai sumber. Dalam bulan ini Gereja kami GKPI BUKIT SION akan melakukan pembangunan fisik gereja, oleh karena itu, kami memohon bantuan doa dari saudara-saudari yang berkunjung ke Blog kami. Semoga Blog ini bermanfaat dan dapat menjadi saluran berkat bagi kita semua, Tuhan Yesus Memberkati.

Hormat dan salam kami
JM. Hutagaol, SPd
(Sekretaris Jemaat GKPI BUKIT SION - Batam)

Monday, December 22, 2008

Renungan Harian, Senin 22 Desember 2008

Carolling Keliling
Lukas 2 : 13 - 20

Istilah "carolling" mungkin tidak begitu dikenal oleh kebanyakan orang karena memang jarang digunakan. Tetapi, bagi kami sebagai mantan anggota Komisi Pemuda di sebuah gereja di Salatiga, Jawa Tengah, carolling mempunyai kesan yang tersendiri. Ketika itu kami mempunyai program rutin setiap Natal, yaitu kunjungan ke jemaat-jemaat tertentu. Kami, semua anggota Komisi Pemuda setiap malam Natal berkeliling ke jemaat-jemaat yang sudah usia lanjut maupun ke jemaat-jemaat yang berada di cabang-cabang. Kami ingin membagikan sukacita Natal dengan menyanyikan lagu-lagu Natal yang gembira langsung di depan pintu rumah jemaat. Setibanya di rumah jemaat, kami langsung menyanyikan sebuah lagu Natal. Setelah satu lagu Natal selesai dinyanyikan baru kami mengetuk pintu rumahnya. Ketika tuan rumah membukakan pintu, seorang dari kami menyampaikan ucapan Selamat Natal dan memberikan sebuah lilin dan bingkisan untuk jemaat tersebut. Setelah memberi kesempatan sejenak kepada jemaat untuk menyampaikan beberapa kaliman, kami lanjutkan dengan menyanyi satu lagu Natal lagi dan berdoa. Setelah itu kami minta diri untuk melanjutkan pelayanan kami ke jemaat yang lain.

Berikut adalah perkataan-perkataan yang diucapkan jemaat ketika bertemu kami kembali di kemudian hari yang menunjukkan kesan mereka terhada acara "carolling" kami:
Sepasang kakek-nenek berkata, " semenjak anak kami yang bontot (bungsu) ke kota untuk bekerja, kami tidak pernah merayakan Natal bersama lagi. Kedatangan anak-anak muda dari gereja yang menyanyikan lagu-lagu Natal dengan penuh sukacita, mengobati kerinduan kami untuk bertemu anak kami di malam Natal dan hal ini telah mendorong kami untuk tetap mengasihinya."

Seorang janda berkata, " Sebenarnya saya bosan dengan hidup ini, tetapi kehadiran para pemuda di malam Natal itu membuat semangat hidup saya muncul kembali. Saya merasa tidak sendirian dan dengan lagu-lagu Natal yang dinyanyikan oleh mereka keyakinan saya bertambah bahwa Allah itu benar-benar menyertai saya."

Seorang Bapak berkata, "Adik-adik pemuda kreatif sekali. Saya jadi ingin terus mendorong anak-anak muda untuk aktif di Kommisi Pemuda di Cabang ini, walaupun jumlah pemudanya tidak banyak. Saya yakin mereka bisa seperti Komisi Pemuda Pusat."

Seorang Bapak yang lain berkata, "Kami terkejut dan kami heran karena adik-adik pemuda mau datang ke gubuk kami untuk merayakan Natal. Kami merasa tersanjung dan kami merasa diperhatikan."

Mari kita menjadikan Natal kali ini menjadi Natal yang berkesan dan selalu menjadi kenangan manis bagi jemaat Tuhan. Nyatakan sukacita Natal yang ada di dalam hati kita dengan memperhatikan orang-orang lain yang perlu diperhatikan.

DOA

Bapa, Natal adalah sesuatu yang paling berkesan sepanjang hidupku, mampukan aku untuk membuatnya menjadi berkesan bagi orang lain. Dalam nama Yesus aku berdoa, Amin.

Kata Kata Bijak Hari Ini

Membuat Natal yang berkesan bagi seseorang menolong dia menemukan kembali semangat hidupnya.

Mutiara Kata Hari Ini

Ancaman nyata sebenarnya bukan pada saat komputer mulai bisa berpikir seperti manusia, tetapi ketika manusia mulai berpikir seperti komputer.

Sumber: Manna Sorgawi (Mansor), Desember 2008, No. 129 Tahun XI

No comments: