GKPI lahir sebagai hasil reformasi dari gereja yang besar (Huria Na Boloni), HKBP. Ketika itu dalam tubuh organisasi HKBP telah terjadi banyak penyimpangan, baik administrasi, organisasi, kepemimpinan, juga teologia. Hidup gereja sudah lebih mengarah kepada keduniawian, mengejar prestasi dunia, dengan mengesampingkan ajaran-ajaran Kristus. Beberapa tokoh dan warga jemaat sepakat untuk mendirikan gereja baru sebagai "pembayar hutang" akan kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh gereja yang sebelumnya. Akhirnya, secara resmi tanggal 30 Agustus 1964, GKPI didirikan sebagai salah satu tubuh Kristus di dunia untuk menyebarkan kabar sukacita, Injil kerajaan Allah, walau dengan banyak pergumulan dari masa ke masa dan tahun ke tahun. GKPI adalah gereja nasional walau kebanyakan anggota jemaatnya berasal dari beberapa suku, tetapi GKPI bukan gereja suku. Walau dari awalnya sangat sulit, tetapi dari tahun-tahun pertumbuhan GKPI semakin pesat, di mana gereja dan anggota jemaatnya sudah menyebar ke berbagai pelosok nusantara, seperti : Sumatera, Jawa, Kalimantan, Riau Kepulauan, Nias, dll. Anggota jemaat 75 % adalah para petani yang hidup di daerah pedesaan, atau daerah yang masih berkembang (daerah transisi). Sebahagian lagi, pegawai pemerintah, militer, pengusaha-pengusaha kecil (pedagang), supir (bus-becak), dll. Oleh karena iu kebanyakan anggota jemaat masih mempunyai income (pendapatan) yang kecil, dengan keahlian yang minim untuk menaikkan income mereka.
Untuk mendukung kehidupan persekutuan yang am di antara seluruh gereja di dunia, GKPI telah memasuki badan-badan organisasi dunia, regional, nasional dan lokal, seperti : PGI Indonesia, Dewan Gereja Asia dan Dunia, LWF, UEM, dll (lihat folder Mitra-mitra GKPI). Dalam berbagai hal dan kegiatan, GKPI mencoba mengikuti semua program badan-badan/lembaga tersebut, sesuai dengan kapasitas dan kemampuannya.
Dalam kehidupannya di dunia ini, GKPI mempunyai Visi yang diringkas sbb : Beriman dan Berbaharu, dengan motto pelayanan Melayani bukan Dilayani. Dalam menjalankan visinya GKPI mempunyai/melakoni fungsi gerejani seperti : Pastorat, Apostolat, Diakonat. Untuk mengejawantahkan/mewujudkan visi dan program pelayanan di atas, GKPI mempunyai Biro-biro, Urusan-urusan, Badan-badan, dan organisasi-organisasi pendukung serta unit-unit usaha yang semuanya bertujuan iman, pembaharuan menuju hidup kekal dalam Kerajaan Allah.
Selanjutnya tentang profil GKPI seutuhnya, buka terus website ini, anda akan menemukan GKPI yang elegant dan utuh, terperpecaya, bervisi misi dan damai.
Nb. Dikutip dari Web Resmi Gkpi Pusat
WEB SITE RESMI GKPI BUKIT SION YANG BARU
Puji Tuhan, Gereja GKPI Bukit Sion sekarang telah memiliki Web Site resmi yaitu : http://www.gkpibukitsionbatam.com. Jadi untuk berita berita terbaru (terupdate) silahkan check di halaman tersebut, Tuhan Memberkati.
GKPI BUKIT SION, BIDA AYU - M.KUNING, BATAM
Blog ini kami tujukan khususnya untuk seluruh jemaat Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) BUKIT SION Bida Ayu - Muka Kuning, Batam dan umumnya untuk seluruh saudara-saudari kami yang beragama Kristiani yang mungkin belum sempat beribadah pada Hari Minggu yang mungkin dikarenakan oleh aktifitas yang padat, sehingga melewatkan bahan renungan pada Minggu yang berjalan. Oleh karena itu, bapak dan ibu serta pemuda pemudi kami bisa membaca Summary atau ringkasan dari renungan Mingguan kita disini. Berita jemaat juga bisa dilihat di blog ini, seperti jadwal Evanggelisasi kita serta Renungan Harian yang dikutip dari berbagai sumber. Dalam bulan ini Gereja kami GKPI BUKIT SION akan melakukan pembangunan fisik gereja, oleh karena itu, kami memohon bantuan doa dari saudara-saudari yang berkunjung ke Blog kami. Semoga Blog ini bermanfaat dan dapat menjadi saluran berkat bagi kita semua, Tuhan Yesus Memberkati.
Hormat dan salam kami
JM. Hutagaol, SPd
(Sekretaris Jemaat GKPI BUKIT SION - Batam)
Hormat dan salam kami
JM. Hutagaol, SPd
(Sekretaris Jemaat GKPI BUKIT SION - Batam)
Sunday, October 19, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment